0821-7772-3494 pojokpintartanjabar@gmail.com Kuala Tungkal - Tanjab Barat

Apalah Artinya Sebuah Iklan ?

Kuala Tungkal – SDN 003/V_Sebagai langkah awal, pembelajaran arak jauh (PJJ) dari rumah saya mensosialisasikan pentingnya pembelajaran daring dan luring di era pandemi Covid-19 ini, kepada orang tua murid yag tergabung dalam Group WhatsApp orangtua kelas V.a di SDN 3/V Kuala Tungkal.

Setelah mendapatkan gambaran tentang tehnis dan cara yang tepat, akhirnya kami bersepakat untuk melaksanakan PJJ dengan dua aplikasi, yakni Daring melalui Zoom Cloude Meeting bagi siswa yang mampu dan berkesempatan untuk memenuhi Quota Internet dan Luring melalui WhatsUpp bagi siswa yang belum mampu membeli Quota Internet.

Sedangkan bagi siswa yang tidak memiliki Gawai Android mereka saya minta untuk datang ke rumah lalu mendapatkan informasi dan LKPD pada pembelajaran yang dilakukan hari ini. Adapun waktunya adalah pukul 16.00 WIB s.d 16.40 WIB, hal ini mengingat sebagian siswa harus berbagi penggunaan HP dengan orang tuanya yang juga memakainya untuk kebutuhan pekerjaannya di kantor.

Setelah mempersiapkan RPP, LKPD, Power Point dan bahan-bahan pembelajaran, sabtu 4 april 2020 pukul 16.00 WIB saya melaksanakan PJJ pada kelas V Tema 9 ; Benda-benda di sekitar kita, Sub Tema 1 Benda Tunggal dan Benda Campuran, Pembelajaran 4, Muatan Pelajaran Bahasa Indonesia. Tujuan Pembelajaran dengan kegiatan mengamati iklan, siswa dapat menyajikan hasil kesimpulan isi teks paparan iklan media cetak secara lisan dan tertulis secara rinci.

Pembelajaran diawali dengan urun gagasan dari tanya jawab tentang arti dan tujuan iklan. Saya menamplkan sebuah iklan layanan masyarakat tentag covid-19 dan meminta siswa menjawab pertanyaan tetang apa saja kalimat iklan yang tertulis? Kata-kata apa yang belum siswa ketahui artinya?Menurut siswa apakah isi dari iklan tersebut?

Untuk bereksplorasi saya mengajak siswa untuk menemukan arti kata yang belum diketahui artinya. Melalui slide PPT saya membimbing siswa dalam mencari arti kata lewat internet melalui google.

Selanjutnya anak-anak menyaksikan tayangan sebuah video iklan niaga, kemudian mereka berdiskusi menyelesaikan Lembar Kerja Peserta Didik yang diberikan.
• Apakah iklan yang kalian saksikan itu menarik?
• Mengapa iklan itu menarik?
• Kepada siapa iklan itu ditujukan?
• Coba tuliskan isi iklan tersebut!

Untuk belajar dirumah saya memberikan tugas kepada siswa untuk mencari sebuah iklan dan menceritakan isinya. Kemudian siswa diminta untuk menjadi seorang penjual delivery makanan yang menarwarkan produk yang akan dijualnya.

Sebagai refleski saya bersama siswa membuat kesmipulan dan penguatan PJJ yang sudah dilaksanakan.

PJJ kami akhiri dengan salam dan doa.

 

Oleh : ISWADI, S.Pd.SD
Guru Kelas V SD Negeri 003/V Kuala Tungkal, Tanjung Jabung Barat

 

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Open chat
Hubungi Kami